Informasi Detil Paper


Judul: Sintesis Senyawa Turunan Khalkon 3-fenil-(5-alil-2-hidroksi-3- metoksifenil) Prop-2-enon Dari Minyak Kulit Lawang
Penulis: Imanuel Berly D. Kapelle  || email: info@mx.unpatti.id
Jurnal: Prosiding FMIPA Universitas Pattimura 2010 Vol. 1 no. 1 - hal. 124-132 Tahun 2010  [ MIPA ]
Keywords:  Isolasi, Eugenol, Asilasi, Kondensasi aldol
Abstract: Telah dilakukan sintesis senyawa turunan khalkon 3-fenil-(5'-alil-2'-hidroksi-3- metoksifenil) prop-2-enon dari minyak kulit lawang. Isolasi eugenol dari minyak kulit lawang dilakukan dengan menggunakan larutan NaOH menghasilkan eugenol (62,71%), kemurnian diuji dengan kromatografi gas dan elusidasi struktur dengan mengunakan FTIR, 1H-NMR dan MS. Asilasi eugenol dilakukan dengan menggunakan asetat anhidrit dalam suasana basa berlebih pada temperature 120 oC selama 3 jam menghasilkan 5-alil-2-hidroksi-3-metoksi asetofenon (21,42 %), hasil diuji dengan GC, FTIR, 1H-NMR dan MS. Kondensasi benzaldehid dengan 5-alil-2- hidroksi-3-metoksi asetofenon dalam kondisi basa pada penangas es selama 3 jam menghasilkan 3-fenil-(5'-alil-2'-hidroksi-3-metoksifenil) prop-2-enon (40,81%). Elusidasi strtuktur dengan menggunakan UV-Vis, 1H-NMR dan FTIR.
File PDF: Download fulltext PDF PDF

<<< Previous Record Next Record >>>