Informasi Detil Paper


Judul: Resiko Usaha Pengolahan Ikan Cakalang Banda di Kecamatan Banda
Penulis: Wilem Talakua  || email: info@mx.unpatti.ac.id
Jurnal: Arika Vol. 8 no. 2 - hal. 131-138 Tahun 2014  [ Teknik ]
Keywords:  Pendapatan, Resiko Usaha, Ikan Cakalang Banda.
Abstract: Salah satu usaha pengolahan ikan secara tradisional dengan ikan cakalang (Katsuwonus pelamis) sebagai bahan baku dan merupakan produk daerah Maluku ada!ah cakalang banda. Kendala ketersediaan bahan baku dan peningkatan biaya produksi yang dihadapai pengolah ikan cakalang banda akan menimbulkan tingginya resiko dalam menjalankan usaha, yakni kemungkinan terjadi kondisi merugi. Dengan demikian penelitian ini bertujuan untuk rnengetahui pendapatan dan tingkat resiko usaha pengolahan ikan cakalang banda di Kecamatan Banda. Penentuan lokasi secara purposive, dan pengurnpulan data melalui observasi dan wawancara serta dari data sekunder. Mengacu analisis pendapatan dan analisis resiko usaha terhadap data yang dikumpulkan maka diperoleh hasil penelitian bahwa usaha pengolahan ikan cakalang banda di Kecamatan Banda digolongkan sebagai usaha keluarga dengan rata-rata pendapatan yang diperoleh selama setahun sebesar Rp. 961. 612/tahun dengan tingkat resiko usaha sangat kecil dari adanya kerugian, dimana nilai koefisien variasi (CV) < 0,5 dan batas bawah keuntungan (L) > 0 yang berarti bahwa pengolah ikan cakalang banda tidak akan mengalami kerugian dari tiap proses produksi yang dilakukan.
File PDF: Download fulltext PDF PDF

<<< Previous Record Next Record >>>