Informasi Detil Paper


Judul: Pemanfaatan Tepung Sagu Molat (M. sagus Rottb) dan Udang Sebagai Bahan Campuran Pembuatan Kerupuk
Penulis: Sandriana J. Nendissa  || email: psl_unpatti@rocketmail.com
Jurnal: Ekosains Vol. 1 no. 1 - hal. 53-64 Tahun 2012  [ Ekologi dan Sains ]
Keywords:  Tepung sagu molat, udang, kerupuk
Abstract: Potensi jenis tepung sagu di Maluku sangat banyak, dimana digunakan sebagai produk pangan alternatif didukung oleh kandungan gizinya yang cukup memadai. Salah satunya tepung sagu molat dapat digunakan sebagai bahan dasar pembuatan berbagai produk olahan yaitu kerupuk dalam upaya untuk meningkatkan nilai tambah produk sagu melalui diversifikasi. Selain itu ada berbagai potensi daerah Maluku yang kaya akan sumber daya laut seperti udang. Penggunaaan sumber daya lokal Maluku ini juga dapat digunakan sebagai bahan campuran kerupuk dalam upaya meningkatkan nilai gizi kerupuk. Pengembangan suatu produk harus dapat diterima oleh konsumen berdasarkan karakteristik-karakteristik yang dimiliki oleh produk tersebut yang akan menentukan mutunya. Oleh sebab itu penelitian ini dimaksudkan untuk melihat karakteristik kimia meliputi kadar air, kadar abu, protein, karbohidrat kerupuk yang dihasilkan oleh tepung sagu molat yang dicampur dengan udang. Hasil menunjukan bahwa kerupuk dengan perbandingan 1000g tepung sagu molat dengan 100g udang rata-rata memiliki komposisi kimia yang tidak berbeda nyata. Karakteristik kimia kerupuk yang terbuat dari bahan tepung sagu molat dan udang yang disukai. Dengan demikian pengembangan kerupuk dari jenis tepung sagu molat dapat menghasilkan kerupuk dengan mutu yang tidak terlalu beda dengan kerupuk dari bahan campuran lain dengan udang yang sudah lazim beredar di pasaran.
File PDF: Download fulltext PDF PDF

<<< Previous Record Next Record >>>