Informasi Detil Paper


Judul: Pengaruh Penanaman Modal Dalam Negeri dan Penanaman Modal Asing Terhadap Produk Domestik Bruto di Indonesia
Penulis: Andre Sapthu  || email: info@mx.unpatti.ac.id
Jurnal: Cita Ekonomika Vol. 8 no. 2 - hal. 193-199 Tahun 2014  [ Ekonomi dan Bisnis ]
Keywords:  Penanaman Modal Dalam Negeri, Penanaman Modal Asing, Produk Domestik Bruto Indonesia
Abstract: Produk Domestik Bruto (PDB) adalah pendapatan total dan pengeluaran total nasional atas output barang dan jasa pada periode tertentu. PDB ini dapat mencerminkan kinerja ekonomi, sehingga semakin tinggi PDB suatu negara maka dapat dikatakan bahwa semakin bagus pula kinerja ekonomi di negara tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pengaruh penanaman modal dalam negeri dan penanaman modal asing terhadap produk domestik bruto di indonesia dari tahun 2003 sampai tahun 2012 dengan menggunakan analisis regresi linier berganda dengan Metode Ordinary Least Square (OLS). Hasil analisis menunjukan variabel penanaman modal dalam negeri dan penanaman modal asing berpengaruh signifikan terhadap Produk Domestik Bruto di Indonesia.
File PDF: Download fulltext PDF PDF

<<< Previous Record Next Record >>>