Informasi Detil Paper


Judul: Aplikasi Pedagogi Dalam Pembinaan Atlet Menuju Prestasi Tinggi
Penulis: Jonas Solissa  || email: info@mx.unpatti.ac.id
Jurnal: Jendela Pengetahuan Vol. 10 no. 23 - hal. 42-53 Tahun 2017  [ KIP ]
Keywords:  Aplikasi Pedagogi, Pembinaan Atlet, Prestasi Tinggi
Abstract: Kajian ini bertujuan untuk mengetahui konsep pedagogi olahraga dan penerapannya dalam pembinaan olahraga prestasi. Jika dikaitkan dengan kenyataan sekarang, terutama dengan penciptaan keunggulan dalam kejuaraan intemasional, praktik yang berlandaskan pengalaman ternyata tidak memadai untuk memecahkan masalah keolahragaan. Dukungan Iptek merupakan syarat mutlak. Ilmu Keolahragaan sangat berperan dan mempunyai tempat yang penting, dan strategis dalam menjawab tantangan penerapan Iptek dalam olahraga prestasi di Indonesia. Pedagogi Olahraga (Sport Pedagogy) merupakan sebuah disiplin yang terpadu dalam struktur ilmu keolahragaan. Pedagogi olahraga memiliki peluang pengembangan dan penerapannya, tidak hanya dalam lingkup penyelenggaraan pendidikan jasmani di Sekolah atau lembaga formal, tetapi juga diluar persekolahan seperti perkumpulan olahraga, terutama klub-klub pembinaan olahraga prestasi.
File PDF: Download fulltext PDF PDF

<<< Previous Record Next Record >>>