Informasi Detil Paper


Judul: Isolasi Kapang Endofit dari Tanaman Mengkudu (Morinda citrifolia l.) dan Potensinya Sebagai Antidiabetes dan Antioksidan
Penulis: Edward J. Dompeipen  || email: dompeipenedward@yahoo.com
Jurnal: Prosiding FMIPA Universitas Pattimura 2014 Vol. 1 no. 1 - hal. 283-290 Tahun 2014  [ Prosiding ]
Keywords:  Morinda citrifolia L, α-glucosidase, 2,2-difenil-1-pikrilhidrazil, Cornmeal Malt Agar, Potato Dextrose Agar.
Abstract: Penelitian isolasi kapang endofit dari ranting tanaman Mengkudu (Morinda citrifolia L) dan potensinya sebagai antidiabetes dan antioksidan telah dilakukan. Aktivitas antidiabetes dilakukan dengan menggunakan metode inhibsi α-glukosidase dan aktivitas antioksidan menggunakan metode peredaman radikal bebas dengan pereaksi 2,2-difenil-1-pikrilhidrazil (DPPH). Isolasi dilakukan pada media tanam Cornmeal Malt Agar (CMMA) dan Potato Dextrose Agar (PDA) dan diperoleh 5 isolat kapang, yaitu A.Mc.1F, A.Mc.2F, B.Mc.1F, B.Mc.2F dan B.Mc.3 F. Aktivitas inhibisi α-glukosidase untuk ekstrak filtrat dan biomassa untuk isolat A.Mc.1F (53,51 dan 30,94%), A.Mc.2F(89,77 dan 30,94%), B.Mc.1F (74,56 dan 11,50%) dan B.Mc.2F(49,45 dan 65,17%) sehingga tidak berpotensi sebagai antidiabetes, hanya isolat kapang B.Mc.3F (89,77 dan 72,88%) yang memiliki aktivitas antidiabetes. Aktivitas antioksidanisolat A.Mc.1F (IC50 156,52), A.Mc.2F(IC50 279,84), B.Mc.1F (IC50 123,53), B.Mc.2F(IC50 188,53) dan B.Mc.3F(IC50 602,25) sehingga tidak ada isolat yang berpotensi sebagai antioksidan.
File PDF: Download fulltext PDF PDF

<<< Previous Record Next Record >>>