Informasi Detil Paper


Judul: Inovasi Sebagai Kunci Pengembangan UKM
Penulis: Restia Christianty  || email: info@mail.unpatti.ac.id
Jurnal: Bakti Vol. 1 no. 2 - hal. 68-73 Tahun 2012  [ LPM ]
Keywords:  UKM, Inovasi, Daya Saing
Abstract: Tulisan ini membahas tentang konsep usaha kecil dan menengah serta ciri-cirinya. Selanjutnya dibahas juga tentang Inovasi yang dimulai dari konsep dan dimensinya serta bagaimana dampaknya terhadap pengembangan UKM. Konsep inovasi pertama kali diperkenalkan oleh Josef Schumpeter (1934) dan terus berkembang sampai saat ini melalui studi yang dilakukan oleh para ahli. Inovasi terbagi dalam dua dimensi besar yaitu Incremental dan radical inovasi dan selanjutnya kedua dimensi tersebut terbagi menjadi inovasi teknologi, inovasi pemasaran, inovasi administrasi dan inovasi strategi. Aktivitas inovasi dapat menjadi kekuatan yang mendorong kesuksesan sebuah usaha dan pengembangan ekonomi umumnya. Usaha kecil dan menengah memperlihatkan kesuksesan dan pertumbuhan usahanya terutama pada pengembangan inovasi yang secara berangsur-angsur berdampak pada transformasi kedalam usaha yang lebih besar. Posisi strategis usaha kecil dan menengah tergantung pada kemampuan untuk menawarkan produk danjasa berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan pasar, sehingga dapat meningkatkan daya saing.
File PDF: Download fulltext PDF PDF

<<< Previous Record Next Record >>>