Informasi Detil Paper


Judul: Analisis Pengaruh Jumlah Tenaga Kerja Dan Tingkat Upah Terhadap Pertumbuhan Sektor Industri Pengolahan Di Propinsi Maluku
Penulis: Terezia V. Pattimahu  || email: info@mx.unpatti.ac.id
Jurnal: Cita Ekonomika Vol. 9 no. 2 - hal. 203-211 Tahun 2015  [ Ekonomi dan Bisnis ]
Keywords:  Pertumbuhan, Sektor, pengolahan
Abstract: Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh jumlah tenaga kerja dan tingkat upah terhadap pertumbuhan sector industri pengolahan di propinsi Maluku. Metode analisis yang digunakan adalah analisis kuantitatif yaitu analisis regresi linear berganda. Koefisien regresi Jumlah tenaga kerja, 1 sebesar 1.40005 menyatakan bahwa setiap penambahan sebesar 1% tenaga kerja dapat meningkatkan Pertumbuhan sector industry pengolahan di Provinsi Maluku 1.40005 %. dan dengan membandingkan antara nilai Probability dengan tingkat signifikansi sebesar 0.0425< 0,05(α 5%). Koefisien regresi tingkat upah, 2 sebesar 7.06607 Menyatakan bahwa setiap penambahan 1% tingkat upah dapat meningkatkan Pertumbuhan sector industry pengolahan di Provinsi Maluku sebesar 7.06607%. dan dengan menbandingkan antara nilai Probability dengan tingkat signifikansi sebesar 0.0000 < 0,05(α 5%). Dengan asumsi cateris paribus(faktor-faktor lain dianggap konstan). Berdasarkan hasil estimasi diperoleh nilai koefisien determinasi (R-squared) sebesar 0.983930, yang mengandung arti bahwa variasi variable Pertumbuhan sector industry pengolahan mampu dijelaskan oleh variabel Jumlah tenaga kerja dan tingkat upah 98% sedangkan sisanya sebesar 2% dijelaskan oleh variabel-variabel lainnya di luar model yang ada di Provinsi Maluku. Nilai koefisien determinasi (R ) sebesar 98% mengindikasikan bahwa spesifikasi model regresi yang dibangun sudah tepat karena memiliki persamaan regresi yang memenuhi kelayakan model(goodness of fit). Pemerintah Provinsi Maluku harus lebih menigkatkan kualitas Sumber Daya Manusia agar dapat mengelolah Sumber Daya Alam yang dimiliki dalam hal ini yaitu sektor industri pengolahan, karena sektor industri pengolahan memiliki potensi dan nilai ekonomis yang tinggi hal ini dapat berguna untuk perkembangan dan pertumbuhan ekonomi di Provinsi Maluku
File PDF: Download fulltext PDF PDF

<<< Previous Record Next Record >>>