Informasi Detil Paper


Judul: Pengaruh Penambahan Pediococcus acidilactici F11 sebagai Kultur Starter Terhadap Kualitas Ikan Asin (Ina sua) Bae (Lutjanus malabaricus)
Penulis: Sandriana J. Nendissa  || email: psl_unpatti@rocketmail.com
Jurnal: Ekosains Vol. 2 no. 1 - hal. 39-46 Tahun 2013  [ Ekologi dan Sains ]
Keywords:  Ikan asin (ina sua) bae, Pediococcus acidilactici F11
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan Pediococcus acidilactici F11 sebagai kultur starter terhadap kualitas ikan asin (ina sua) bae melalui proses fermentasi. Ikan asin (ina sua) bae dibuat melalui fermentasi penambahan starter dengan variasi garam 10%, 15% dan 20% dari berat ikan dan disimpan pada suhu kamar selama 12 minggu. Parameter yang diamati meliputi parameter mikrobiologi (total bakteri, bakteri asam laktat, coliform), kimiawi (pH dan total asam) dan uji sensorik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan Pediococcus acidilactici F11 dapat meningkatkan total bakteri asam laktat (BAL) dan menurunkan coliform ikan asin (ina sua) bae yang dihasilkan. Selain itu waktu fermentasi dapat dipersingkat dari 12 minggu menjadi 9 minggu dan menghasilkan produk ikan asin (ina sua) bae dengan sifat sensori yang lebih disukai terutama pada perlakuan penggaraman 15 %. Produk ikan asin (ina sua) bae yang dihasilkan memiliki total bakteri asam laktat (BAL) lebih tinggi sebesar 5.6 x 10 7 CFU/g, menurunkan jumlah total coliform 1.4 x 10 3 CFU/g dari pada ikan asin (ina sua) bae tanpa starter.
File PDF: Download fulltext PDF PDF

<<< Previous Record Next Record >>>