Informasi Detil Paper


Judul: Potensi Rumput Kebar (Biophytum petersianum Klotzsch) Dalam Meningkatkan Kinerja Reproduksi
Penulis: Adrien Jems Akiles Unitly & Cerria Inara   || email: adebiologi@yahoo.co.id
Jurnal: Prosiding PERMAMA 2011 Vol. 1 no. 1 - hal. 329-333 Tahun 2011  [ Prosiding ]
Keywords:  rumput kebar, fertilisasi, getaran kalsium
Abstract: Rumput Kebar (Biophytum petersianum Klotzsch) merupakan salah satu tumbuhan obat yang terdapat di Indonesia khususnya di Papua Barat. Tumbuhan ini telah dipakai turun-temurun oleh penduduk sebagai obat tradisional untuk memperbaiki kinerja reproduksi. Hasil analisis komposisi kimia yang terkandung dalam rumput kebar antara lain serat kasar, kadar abu, lemak, protein, karbohidrat, tannin, flavonoid, antioksidan, besi, kalsium dan fosfor. Dua unsur terakhir bersama-sama dengan magnesium berfungsi dalam pembentukan nukleoprotein yang bertanggungjawab atas pembentukan sel dan proses reproduksi. Kalsium dalam rumput kebar berpengaruh pada mobilitas sperma yang sangat aktif, yang memudahkan terjadi fertilisasi. Vitamin A dan E yang berpengaruh untuk kesuburan wanita juga terkandung dalam rumput kebar. Asupan ekstrak rumput kebar yang mengandung asam amino membantu dalam proses ovulasi.
File PDF: Download fulltext PDF PDF

<<< Previous Record Next Record >>>